
ASPOST.ID-Ketua Majelis Adat Aceh (MAA) Kabupaten Aceh Utara Tgk. H. Usman, S.Ag., M.Pd melakukan peusijuek atau tepung tawar Danrem 011/Lilawangsa Kolonel Kav Kapti Hertantyawan bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 011 Ny Maya Kapti.
Kegiatan itu berlangsung di Pendopo Bupati Aceh Utara, pada Sabtu malam 4 Maret 2023. Dalam acara peusijuek dan temu ramah Danrem 011/Lilawangsa dari Brigjen TNI Bayu Permana kepada Kolonel Kav Kapti Hertantyawan sekaligus silaturahmi dengan Pj Bupati Aceh Utara Azwardi AP.,M.Si dan Pj Walikota Lhokseumawe Dr Imran serta unsur Forkopimda, tokoh ulama, tokoh masyarakat dan pejabat di jajaran Pemkab Aceh serta Pemko Lhokseumawe.

Ketua Majelis Adat Aceh (MAA) Kabupaten Aceh Utara Tgk. H. Usman, S.Ag., M.Pd kepada aspost.id, menyampaikan, peusijuek merupakan sebuah prosesi adat yang sudah dikenal lama sebagai budaya masyarakat Aceh.
“Kami mengucapkan selamat datang pak Kolonel Kav Kapti Hertantyawan sebagai Danrem 011/Lilawangsa yang baru dan selamat bertugas ditempat yang baru untuk Brigjen TNI Bayu Permana menjadi Danrem 102/Panju Panjung, Kodam XII/Tanjungpura,”ucap H.Usman. (asp)
