The Lobster Berhasil Bantai Lawan dengan Skor 5-1

ASPOST.ID- Deltras Sidoarjo mengawali perjuangan di Liga 3 Jawa Timur dengan meyakinkan. Tergabung di grup K, tim berjuluk The Lobster itu berpesta di laga pembuka. Mereka membantai Assyabaab Bangil dengan skor telak 5-1.

Laga di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, kemarin siang tersebut sepenuhnya menjadi milik Deltras. Babak pertama ditutup dengan dua gol Jiddan Nur pada menit ke-22 dan 34.

Tiga gol tambahan di paro kedua dilesakkan Sedek Tuakia (60’), M. Rifky Ananta (79’), dan Wahyu Adi (89’). Satu-satunya gol balasan lawan dicetak Agus Prianto (68’).

Kebobolan satu gol membuat pelatih Deltras Muhammad Zein ”Mamak” Alhaddad gemas. Sebab, dia sebenarnya ingin timnya mencatatkan clean sheet.

”Anak-anak kurang konsentrasi. Kami keasyikan menyerang. Sampai terlambat mengawal pertahanan diagonal. Ke depan, hal seperti ini harus diperbaiki lagi,” tegasnya.

Tapi, Mamak tetap bersyukur timnya bisa memenangi laga. Apalagi, kemarin adalah pertandingan perdana bagi Martinus Novianto dkk. Kemenangan di laga perdana dianggap sebagai poin penting.

“Kemenangan ini jelas jadi awal yang baik untuk menatap laga selanjutnya. Tapi, anak-anak tidak boleh cepat puas. Karena kompetisi masih panjang,” tutur mantan pelatih Persebaya Surabaya dan Persija Jakarta tersebut.

Terlebih, di laga selanjutnya Deltras akan melawan Putra Delta Sidoarjo (PDS) pada Kamis (11/11). Sejauh ini PDS mampu tampil sempurna.

Tim besutan Nus Yadera itu merupakan pemuncak klasemen grup K dengan 6 poin. Dari dua laga, PDS selalu meraih kemenangan. Mereka mencetak sepuluh gol dan belum kebobolan sama sekali. Di pertandingan terakhir, mereka menang 7-0 atas Arek Surabaya.

Striker Deltras Martinus Novianto mengaku tidak gentar sama sekali. Menurut dia, kemenangan di laga perdana sudah mengerek mental rekan-rekannya. Martinus dkk pun siap menghadapi laga selanjutnya.

”Kami akan terus latihan dan melakukan evaluasi. Banyak hak yang harus dibenahi. Semoga kami bisa lebih baik lagi,” harap mantan striker Bali United itu.

Bagi Assyabaab Bangil, kekalahan kemarin membuat mereka makin terpuruk di dasar klasemen grup K. Dari dua laga, mereka selalu kalah dan sudah kebobolan delapan gol.

Striker Deltras Martinus Novianto mengaku tidak gentar sama sekali. Menurut dia, kemenangan di laga perdana sudah mengerek mental rekan-rekannya. Martinus dkk pun siap menghadapi laga selanjutnya.

”Kami akan terus latihan dan melakukan evaluasi. Banyak hak yang harus dibenahi. Semoga kami bisa lebih baik lagi,” harap mantan striker Bali United itu.

Bagi Assyabaab Bangil, kekalahan kemarin membuat mereka makin terpuruk di dasar klasemen grup K. Dari dua laga, mereka selalu kalah dan sudah kebobolan delapan gol.(jawapos/aspost)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here