Dandim Aceh Utara Besuk Mantan Walikota Lhokseumawe di Lapas

Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., melakukan kunjungan silaturrahmi ke Lapas Kelas II A Lhokseumawe, sekaligus membesuk mantan Walikota Lhokseumawe Suaidi Yahya, Rabu (14/6/2023).

ASPOST.ID- Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., melakukan kunjungan silaturrahmi ke Lapas Kelas II A Lhokseumawe, Rabu (14/6/2023).

Kunjungan yang di lakukan oleh Dandim Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., dilakukan untuk memperkuat sinergi antara Lapas Kelas II A Lhokseumawe dan Kodim 0103/Aceh Utara. Kehadiran Dandim disambut oleh Plt Kepala Lapas Kelas IIA Lhokseumawe Effendi.

“Kunjungan ini dalam rangka meningkatkan koordinasi, sinergi dan kebersamaan antara Lapas Lhokseumawe dengan Kodim 0103/Aceh Utara sekaligus upaya deteksi dini tentang ketertiban dan keamanan serta melihat langsung keseharian masyarakat binaan yang berada di Lapas Kelas IIA Lhokseumawe,”ucap Dandim Letkol Inf Hendrasari Nurhono.

Disebutkan, sebagai tokoh masyarakat dan Dandim 0103/Aceh Utara juga membesuk dan bersilahturahmi dengan Suaidi Yahya yang pernah menjabat sebagai Walikota Lhokseumawe selama dua periode.

“Kita mendoakan semoga pak Suaidi sehat selalu dan tetap terjalin silaturahmi yang baik serta jangan lupa semakin meningkatkan ibadah kepada Allah agar diberikan ketenangan dalam hidup,”ucapnya.

Suaidi Yahya berpesan agar silaturahmi masyarakat Lhokseumawe terbina dengan baik. “Semoga Kota Lhokseumawe semakin berkembang dan maju ke depannya,”pinta Suaidi Yahya.

Diakhir kunjungan sebagai tokoh masyarakat, Dandim 0103/Aceh Utara berpesan kepada masyarakat Lhokseumawe dan Aceh Utara bahwa ketertiban dan keamanan harus terjaga dan terpelihara agar pembangunan Kota Lhokseumawe juga terdukung dengan baik.

Diharapkan Kota Lhokseumawe semakin lancar dan sukses pembangunannya kedepan serta menjadi sesuatu yang bermanfaat bagi kemajuan Lhokseumawe. (asp/ril)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here