Ada Apa, Polda Aceh Gelar Kendaraan Taktis dan Persenjataan

Kapolda Aceh Irjen Pol. Ahmad Haydar, melihat persenjataan yang dimiliki Polda Aceh selama ini.

ASPOST.ID- Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S. H., M. M, menyaksikan pergelaran kendaraan taktis yang mendukung tugas Kepolisian di Lapangan Mapolda Aceh, Rabu (20/10/21) pagi.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K. M. Si, mengatakan, pergelaran kendaraan taktis itu turut disaksikan oleh Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Drs. Raden Purwadi, S. H, dan para PJU Polda Aceh.

” Pergelaran di Lapangan Mapolda Aceh meliputi kendaraan Dalmas dan antisipasi unjuk rasa, kelengkapan kendaraan, barikade, AWC, Tambora, Sound Raisa, peralatan Dalmas perseorangan dan sejumlah peralatan dukungan Kepolisian lainnya, ” sebut Kabid Humas.

Irjen Pol. Ahmad Haydar, dalam kesempatan itu melihat dan memeriksa sejumlah kendaraan yang digelar termasuk persenjataan yang dimiliki jajaran Polda Aceh.

Kapolda Aceh berpesan kepada masing-masing satuan kerja yang mengelola sarana dan prasarana untuk dukungan tugas operasional Kepolisian tersebut agar dirawat dengan baik, sehingga dapat digunakan kapanpun untuk kepentingan tugas Kepolisian. (rel/asp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here