Masyarakat Jangan Terprovokasi Beredar Papan Bunga Dukung Pembubaran FPI

Tokoh Pemuda Kota Lhokseumawe Teuku Fazil Mutasar, MAP.

ASPOST.ID- Tokoh Pemuda Kota Lhokseumawe Teuku Fazil Mutasar, MAP meminta masyarakat agar tidak terprovokasi atas pemasangan papan bunga yang mendukung Pemerintah membubarkan Ormas FPI di Indonesia.

“Kita minta masyarakat untuk tidak terprovokasi terhadap papan bunga yang tidak  jelas siapa pemiliknya terpajang didepan Kantor Walikota Lhokseumawe bertuliskan Terima Kasih Pemerintah Sudah Mempertahankan
Keutuhan NKRI, Kami Dukung Pembubaran FPI, dari Kelompok Pemuda Islam Aceh,”ungkap Teuku Fazil Mutasar.

Sebutnya, di papan bunga digital lain juga tertulis “Selamat Kepada Pemerintah Telah Membubarkan FPI, Kami Mendukung, dari Paguyuban Anti Radikalisme.

Menurut dia, keberadaan papan bunga itu hanya untuk memecah belah masyarakat Kota Lhokseumawe. Karena selama ini di Kota Lhokseumaww tidak pernah ada kegaduhan, namun paska hadirnya papan bunga dan spanduk yang mengatasnamakan Kelompok Pemuda Islam Aceh membuat ketegangan di tengah masyarakat Kota Lhokseumawe.

Papan bunga itu terlihat jelas yang dipajang didepan Kantor Walikota Lhokseumawe sejak Jumat-Sabtu (1-2/1/2021).

“Saya melihat, papan bunga tersebut seperti surat kaleng yang seakan-akan ada pesan tersendiri jika Pemerintah Kota Lhokseumawe mendukung pembubaran ormas FPI, karena diletakkan di depan kantor walikota,”katanya.

Selain itu, lanjut dia, dengan kehadiran papan bunga itu membuat gaduh masyarakat, apalagi di media sosial sangat heboh dengan kehadiran ‘surat kaleng’ tersebut. Bahkan, selama ini di Lhokseumawe tidak pernah menolak kehadiran ormas Islam.

Ia juga meminta masyarakat Lhokseumawe untuk tetap menjaga kedamaian dan ketrentaman di Kota Lhokseumawe. Apalagi masyakat Lhokseumawe sudah sangat nyaman kondisinya paska perdamaian GAM dengan Pemerintah Pusat. (rel/ap)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here