Mendagri Australia Terpapar Virus Korona, Rasakan Nyeri di Tenggorokan

ASPOST.ID- Pejabat negara yang terpapar virus Korona jenis baru atau COVID-19 bertambah panjang. Terbaru, Menteri Dalam Negeri Australia, Peter Dutton, dinyatakan positif terkena virus Korona. Kepastian itu didapat berdasar hasil pemeriksaan yang dilakukan pada Jumat (13/3).

Dutton yang berusia 49 tahun mengatakan merasakan demam dan tenggorokan nyeri saat bangun dari tidur, Jumat (13/3) pagi. Dia langsung menghubungi petugas medis dan diperiksa, hasilnya Dutton positif terkena virus Korona.

“Pagi ini (Jumat) saya bangun dengan demam dan tenggorokan nyeri. Saya langsung menghubungi Departemen Kesehatan Queensland dan langsung diperiksa untuk COVID-19. Saya diberi tahu oleh Departemen Kesehatan Queensland pada siang ini bahwa hasilnya positif,” sebut Dutton dalam pernyataan tertulis yang disiarkan oleh Kementerian Dalam Negeri.

“Saya merasa baik dan akan terus melaporkan perkembangan terkait kondisi kesehatan saya,” imbuh Dutton.

Australia per Jumat (13/3) mencatat ada 160 pasien positif COVID-19. Dari jumlah itu tiga orang meninggal dunia. Sedangkan yang dinyatakan sembuh 26 orang.

Otoritas Australia memperkirakan jumlah pasien akan bertambah dalam beberapa minggu mendatang jelang musim dingin. Ini yang diwaspadai oleh pemerintah Australia apalagi WHO telah menyatakan bahwa virus Korona telah menjadi pandemi global. COVID-19 telah menyebar ke banyak negara atau lintas benua dalam jumlah besar pada waktu yang cepat.

Sebelumnya, Menteri Kesehatan Inggris, Nadine Dorries, yang berusia 62 tahun juga dinyatakan positif virus Korona. Dari Asia, Wakil Presiden Iran untuk urusan perempuan dan keluarga, Masoumeh Ebtekar, positif virus Korona dan diumumkan pada Kamis (27/2). Di Iran, tak hanya Wakil Presiden yang terkena virus Korona, sejumlah pejabat lain juga didiagnosis positif. Setidaknya ada 11 pejabat pemerintah Iran lain yang dinyatakan terinfeksi virus Korona.

Menteri Kebudayaan Prancis, Franck Riester, sebelumnya juga dikabarkan positif terkena virus Korona usai pertemuan dengan parlemen. Riester dinyatakan terinfeksi pada Senin (9/3). (asp/jawapos)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here