Ratusan Peserta Didik Baru SMKN 1 Lhokseumawe Ikut Testing

Ketua Panitia PPDB SMKN 1 Lhokseumawe, Jalaluddin,S.Pd, memantau siswa ikut testing, Rabu(17/6). Asp

ASPOST.ID- Sebanyak 412 siswa dinyatakan lulus Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) secara Online di SMK Negeri 1 Lhokseumawe, mengikuti testing di sekolah setempat. Testing dilaksanakan selama empat hari sejak hari Senin s/d Kamis (15-18/6/2020). Masing tes baca Al-quran, wawancara, tes minat dan bakat untuk penentuan jurusan.

Kepala SMKN 1 Lhokseumawe, Irwan, S.Pd.,M.Si, melalui Ketua Panitia PPDB, Jalaluddin,S.Pd, mengatakan testing dilaksanakan dalam empat gelombang selama empat hari. “ Untuk setiap gelombang diikuti oleh 103 siswa, yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB hingga selesai,”katanya kepada aspost.id, Rabu (17/6).  

Sebutnya, dalam setiap hari itu menggunakan lima lokal dan peserta didik diuji oleh para guru SMKN 1 Lhokseumawe yang telah disiapkan oleh panitia. Tes juga dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan yang telah ditentukan oleh Pemerintah untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Peserta diwajibkan menggunakan masker, mencuci tangan dan jaga jarak. Peserta menggunakan seragam sekolah SMP atau MTs sederajat (Seragam yang digunakan saat Upacara hari Senin).

Jalaluddin juga menambahkan, penerimaan siswa baru untuk tahun ini sebanyak 11 lokal dan setiap lokal atau kelas akan disisi oleh 36 siswa. (asp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here