Positif Narkoba, Oknum Polda Aceh Terjaring Razia Ditempat Hiburan Malam Medan

ASPOST.ID- Tim gabungan dari Polrestabes Medan, berhasil mengamankan seorang oknum polisi asal Polda Aceh ditempat hiburan malam di Medan. Berdasarkan hasil tes urine, oknum polisi itu positif menggunakan narkoba.

Kasi Propam Polrestabes Medan, Kompol Zonni mengatakan razia gabungan itu digelar dengan sasaran personel kepolisian dan ASN. Dia mengatakan oknum polisi tersebut diamankan saat berada dalam salah satu tempat karaoke di Medan.

“Berdasarkan Surat Perintah Kapolrestabes Medan, Propam Polrestabes Medan menggelar razia gabungan, razia sasaran personel dan ASN. Salah satu sasaran tempat hiburan malam, di Scorpio, ditemukan satu orang oknum anggota Polri,” kata Kompol Zonni saat dimintai konfirmasi, Jumat (12/3/2021).

Zonni menuturkan razia itu dilakukan pada Rabu (10/3) malam. Oknum polisi yang ditemukan itu saat ini berdinas di Polda Aceh.

“Inisial Bripka S. (Dinas) Polda Aceh,” sebut Zonni, seperti dilansir detik.com.

Saat ini, kata Zonni, oknum tersebut sedang diproses lebih lanjut di Satnarkoba Polrestabes Medan. Setelah dicek urine, oknum tersebut positif narkoba.

“Setelah diperiksa urine, positif mengandung amphetamine (sabu),” ujar Zonni. (ap)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here