TPID Lhokseumawe Siap Hadapi Tantangan ke Depan

ASPOST.ID- Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Lhokseumawe menyelenggarakan High Level Meeting (HLM) pada Selasa, 16 November 2021 di Pioneer Camp. Dalam kegiatan itu dihadiri oleh Walikota Lhokseumawe, Suaidi Yahya, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Lhokseumawe, Yukon Afrinaldo, Kepala BMKG, Kepala BPS, dan perangkat daerah yang tergabung dalam TPID.

HLM ini dilakukan dalam rangka mengevaluasi program kerja selama setahun dan membahas rencana ke depan. Kepala Perwakilan Bank Indonesia Lhokseumawe, Yukon Afrinaldo dalam kesempatan itu menyampaikan tentang keadaan inflasi dan ekonomi terkini di Kota Lhokseumawe dan membahas evaluasi program pengendalian inflasi selama tahun 2021.

Disebutkan,berdasarkan evaluasi yang dilakukan, sebagian besar poin-poin kesepakatan yang disepakati pada HLM sebelumnya di bulan April telah ditindaklanjuti oleh anggota TPID Kota Lhokseumawe.

Adapun hal-hal yang perlu diperkuat pada program TPID tahun depan adalah pelaksanaan kerjasama antar daerah, penguatan data ekonomi, terjaminnya kesediaan stok komoditas pangan, dan penguatan pelaku usaha dari hulu ke hilir. Langkah-langkah tersebut diambil berdasarkan masukan dari seluruh peserta rapat.

Seiring dengan arahan dari Tim Pengendalian Inflasi Pusat beberapa waktu lalu, seluruh TPID diberikan arahan untuk merumuskan roadmap pengendalian inflasi periode 2022-2024.

Hasil diskusi pada HLM ini akan dijadikan pertimbangan dalam penyusunan roadmap pengendalian inflasi kota Lhokseumawe. Kedepan, program pengendalian inflasi di kota Lhokseumawe akan disinergikan dengan program pemulihan ekonomi agar masyarakat kota Lhokseumawe lebih berdaya dalam menghadapi tantangan ekonomi.

“Program pengendalian inflasi diharapkan dapat dilakukan secara menyeluruh dan end-to-end sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara lebih luas dan target ekonomi dapat dicapai dengan baik,” ucap Yukon Afrinaldo menutup HLM TPID. (rel/asp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here